Friday, 26 April 2024
HomeBeritaEvakuasi Korban Banjir Puncak, Bupati Bogor Turunkan Tiga Tim BPBD

Evakuasi Korban Banjir Puncak, Bupati Bogor Turunkan Tiga Tim BPBD

Bogordaily- Banjir bandang yang terjadi di Kp. Rawadulang Desa Tugu Selatan Kecamatan Cisarua langsung ditangani Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD)  Kabupaten Bogor.

Bupati Bogor Ade Yasin mengatakan,  dari data sementara yang ia terima, ada 134 Kepala Keluarga (KK)  yang jadi korban banjir.  Namun,  seluruhnya sudah berhasil dievakuasi.

“Mayoritas pemetik teh Gunung Mas telah berhasil dievakuasi di tempat tempat yang lebih aman,”ungkap Ade Yasin

Dalam penanganan ini, wanita yang akrab disapa AY ini telah mengerahkan tiga tim BPBD yang terdiri dari tim evakuasi, tim logistik dan tim P3K lengkap dengan ambulance.

“Saya meminta tim bekerja secara cepat untuk memastikan proses evakuasi berhasil dan melakukan pertolongan pertama kepada pada korban di sana “tandasnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here