Monday, 14 July 2025
Home Blog Page 102

Video Viral BMW M4 Adu Cepat dengan Kereta WHOOSH, Siapa Kezia Ivanka?

0

Bogordaily.net – Nama Kezia Ivanka mendadak viral usai video berdurasi 27 detik yang memperlihatkan sebuah mobil sport BMW M4 melaju sejajar dan mencoba menandingi kecepatan kereta cepat WHOOSH.

Video tersebut diunggah melalui akun TikTok @autojagoindonesia, dan langsung menyedot perhatian warganet.

Dalam rekaman video yang cepat menyebar di berbagai platform sosial media, terlihat BMW M4 berwarna putih tengah melaju di Tol Layang MBZ (Mohammed Bin Zayed) dengan kecepatan tinggi. Menariknya, mobil sport ini berjalan sejajar dengan kereta cepat WHOOSH yang diketahui memiliki kecepatan operasional hingga 350 km/jam.

Publik pun bereaksi keras terhadap video ini. Pasalnya, aksi semacam itu dinilai membahayakan keselamatan lalu lintas serta merupakan bentuk pelanggaran terhadap peraturan batas kecepatan jalan tol. Menurut Peraturan Pemerintah No. 5 Tahun 2005, batas kecepatan maksimum di tol layang adalah 80 km/jam, sementara batas minimumnya 60 km/jam.

Jika benar BMW M4 tersebut melaju jauh di atas batas yang ditentukan, maka aksi itu jelas masuk kategori pelanggaran lalu lintas dan berpotensi dikenakan sanksi sebagaimana diatur dalam Pasal 287 Ayat 5 Undang-Undang No. 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (UU LLAJ).

Sanksi Hukum Menanti

Berdasarkan aturan yang berlaku, pelanggaran batas kecepatan bisa dikenai hukuman pidana berupa kurungan selama 2 bulan atau denda maksimal Rp500.000. Selain itu, jika dinilai membahayakan keselamatan pengguna jalan lain, sanksi administratif seperti pencabutan Surat Izin Mengemudi (SIM) juga bisa diberlakukan.

Pihak kepolisian menyatakan bahwa mereka saat ini tengah melakukan penyelidikan terkait kejadian tersebut.

Termasuk dalam proses penyelidikan adalah identifikasi pelat nomor kendaraan, verifikasi identitas pengemudi, dan pemeriksaan bukti rekaman yang telah beredar di masyarakat luas.

Jika terbukti bahwa pengemudi BMW M4 adalah Kezia Ivanka, maka ia kemungkinan besar akan berhadapan dengan konsekuensi hukum serius.

Siapa Kezia Ivanka?

Pasca video tersebut viral, nama Kezia Ivanka langsung menjadi trending topic di berbagai platform media sosial, mulai dari X (dulu Twitter), Instagram, hingga TikTok. Warganet pun penasaran dan mulai menggali informasi tentang siapa sebenarnya sosok Kezia ini.

Namun hingga berita ini diturunkan, belum ada pernyataan resmi maupun klarifikasi dari Kezia Ivanka atau keluarganya. Bahkan akun media sosial miliknya kini telah diatur ke mode privat, menambah rasa penasaran publik.

Banyak yang berspekulasi bahwa Kezia berasal dari keluarga elit atau kalangan atas, mengingat mobil yang digunakannya adalah BMW M4 Coupe, salah satu varian mobil sport mewah dengan harga pasar mencapai lebih dari Rp2 miliar di Indonesia.

Warganet Pertanyan Keiza Ivanka Anak Siapa

Beberapa komentar warganet bahkan mempertanyakan, “Anak siapa Kezia Ivanka ini sebenarnya?” karena hingga kini identitas orang tuanya belum terungkap secara publik.

Banyak pula yang mengaitkan aksinya dengan gaya hidup glamor anak muda generasi sekarang yang tidak jarang mengedepankan sensasi demi viralitas.

Hingga saat ini, pihak Ditlantas Polda Metro Jaya masih melakukan penyelidikan terkait kasus ini. Mereka akan memastikan legalitas kendaraan, identitas pengemudi, serta kemungkinan pelanggaran hukum yang terjadi.

Jika benar bahwa Kezia Ivanka adalah pengemudi dari mobil BMW M4 tersebut, maka dirinya akan dikenakan sanksi sesuai hukum yang berlaku.

Tak hanya pidana, tetapi juga kemungkinan pencabutan izin mengemudi jika terbukti membahayakan pengguna jalan lain.***

Capres Kolombia Tewas Ditembak Anak 15 Tahun Saat Pidato Kampanye

0

Bogordaily.net – Capres Kolombia tewas ditembak. Namanya Miguel Uribe Turbay. Usianya baru 39 tahun. Darah politik mengalir kental di tubuhnya. Ia cucu mantan presiden.

Ia anak dari seorang jurnalis yang mati tragis dalam operasi penyelamatan setelah diculik kartel narkoba Medellín.

Kini, Miguel Uribe menyusul ibunya. Tapi bukan karena kartel. Bukan karena kecelakaan. Tapi karena peluru. Di kepala. Dua kali.

Dan yang lebih membuat dunia terdiam: pelakunya masih remaja. Baru 15 tahun. Entah karena uang, entah karena ideologi, atau hanya sekadar suruhan.

Tapi Kolombia tahu: usia tidak lagi relevan kalau bicara kekuasaan.

Capres Kolombia tewas ditembak.
Bukan di malam gelap. Bukan di gang sempit. Tapi di taman terbuka. Saat kampanye.

Di atas panggung. Saat ia sedang berpidato. Di hadapan massa. Di tengah teriakan dukungan. Lalu dua kali tembakan. Tertangkap kamera. Viral di media sosial. Dunia pun tahu.

Kepalanya berdarah. Ia tersungkur. Mobil putih di belakangnya jadi saksi bisu. Lalu sirine. Lalu rumah sakit. Lalu meja operasi. Dan sampai tulisan ini dibuat, ia belum sadar. Masih bertarung. Tapi sebagian media sudah menyerah: capres Kolombia tewas ditembak.

Siapa remaja itu?
Namanya belum dibuka. Tapi statusnya sudah disebut: sicario. Pembunuh bayaran.

Seorang anak dalam tubuh negara yang tidak pernah benar-benar pulih dari perang sipil, dari kartel, dari kekerasan, dari luka sejarah yang belum sembuh.

Mereka bilang ini mirip 1989. Saat Capres Luis Carlos Galán dibunuh. Di tempat umum. Juga saat kampanye. Yang beda: sekarang bukan zaman Pablo Escobar. Tapi rasa takutnya masih sama.

Miguel Uribe adalah tokoh sayap kanan. Lawan keras Presiden kiri, Gustavo Petro.

Ia janji membawa Kolombia ke era stabil. Tapi jalannya justru diakhiri peluru. Bahkan belum sempat masuk kotak suara.

Kita tahu ada dua jenis kekuasaan: yang diperoleh lewat pemilu, dan yang dihentikan lewat peluru.

Dan di Kolombia, peluru masih bisa menang.

Presiden Petro sudah angkat suara. Ia kutuk. Ia sedih. Tapi publik curiga. Beberapa lawan politiknya justru menyalahkan pemerintahannya. Terlalu longgar. Terlalu penuh kompromi. Terlalu banyak bicara hak, terlalu sedikit bicara keamanan.

Hadiah besar dijanjikan. Tiga miliar peso bagi siapa pun yang memberi info soal dalang pembunuhan ini.

Tapi publik tahu: uang tidak menyembuhkan rasa takut. Dan tak ada jaminan itu bisa mengembalikan demokrasi yang baru belajar berjalan.

Dari luar negeri, muncul suara. Amerika Serikat bereaksi. Menteri Luar Negeri mereka bicara. Eropa ikut prihatin. Dunia merasa ini bukan cuma soal Kolombia. Ini tentang demokrasi di kawasan yang masih rapuh.

Tapi kita tahu: setelah headline ini hilang dari layar, warga Kolombia tetap hidup dalam ketegangan.

Pemilu 2026 masih jauh. Tapi bayang-bayang peluru kini menari di setiap panggung kampanye.

Capres Kolombia tewas ditembak.
Bukan cuma karena peluru. Tapi karena sejarah yang menolak mati. Karena kekuasaan yang masih lebih murah ditentukan oleh darah, bukan suara.***

Pertama di Indonesia! DKI Jakarta Siapkan BPJS Hewan untuk Bantu Biaya Pengobatan

0

Bogordaily.net – Punya hewan peliharaan tapi takut biaya berobatnya mahal? Kabar baik datang dari Pemprov DKI Jakarta yang tengah menyusun program revolusioner BPJS Hewan!

Bukan cuma manusia yang bisa dapat perlindungan kesehatan, hewan peliharaan di Ibu Kota juga bakal punya jaminan kesehatan sendiri.

Program ini sedang digodok oleh Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (DKPKP) DKI Jakarta.

Rencananya, BPJS Hewan ini akan menjadi solusi bagi pemilik hewan dari kalangan kurang mampu agar tetap bisa memberikan perawatan medis yang layak untuk peliharaan mereka.

Bukan Cuma untuk Peliharaan, Hewan Rescue Juga Bisa Dapat Manfaat

Menurut pihak DKPKP, bantuan pembiayaan ini tak hanya menyasar hewan peliharaan rumahan seperti anjing dan kucing, tapi juga hewan-hewan rescue, terutama yang diselamatkan dari jalanan.

Banyak relawan dan pecinta hewan yang merawat kucing dan anjing liar dengan dana pribadi dan seringkali harus mengorbankan pengeluaran pribadi untuk biaya pengobatan hewan.

Hal ini diamini oleh Anggota Komisi C DPRD DKI Jakarta, Hardiyanto Kenneth, yang menyatakan dukungan penuhnya terhadap rencana tersebut.

“Ini ide bagus. Tidak semua pemilik hewan berasal dari kalangan mampu. Banyak dari mereka yang menyelamatkan hewan liar dan merawatnya sepenuh hati,” kata Hardiyanto.

Terintegrasi dengan Teknologi Microchip

Tak hanya soal pembiayaan, program BPJS Hewan ini juga akan dilengkapi dengan sistem identifikasi hewan berbasis microchip.

Teknologi ini memungkinkan setiap hewan peliharaan yang terdaftar memiliki identitas unik yang tercatat secara sistematis. Jadi, data medis hewan akan tersimpan rapi dan memudahkan proses administrasi layanan kesehatan ke depan.

“Dengan sistem ini, setiap hewan yang sakit bisa cepat ditangani, dan riwayat kesehatannya terekam dengan baik,” lanjut Hardiyanto.

Jika program ini benar-benar terwujud, DKI Jakarta akan menjadi kota pertama di Indonesia bahkan mungkin di Asia Tenggara yang mengadopsi skema perlindungan kesehatan khusus hewan peliharaan.

Program ini tidak hanya memberikan manfaat finansial bagi pemilik hewan, tapi juga menjadi wujud nyata kota yang peduli terhadap kesejahteraan semua makhluk hidup, termasuk hewan.

Saat ini program BPJS Hewan masih dalam tahap perencanaan. Tapi kalau benar diterapkan, ini bisa jadi game changer dalam dunia perlindungan hewan di Indonesia.***

Waspada! Ini 5 Ciri Pinjol Ilegal yang Bisa Bikin Hidupmu Hancur

0

Bogordaily.net – Maraknya pinjaman online (pinjol) memang bikin proses meminjam uang jadi lebih mudah dan cepat. Tapi hati-hati, nggak semua pinjol Ilegal itu aman!

Banyak orang justru terjebak utang mencekik karena tanpa sadar meminjam lewat pinjol ilegal yang nggak punya izin resmi.

Agar kamu nggak jadi korban berikutnya, penting banget buat tahu perbedaan antara pinjol legal dan ilegal.

5 Ciri Pinjol Ilegal

Berikut lima perbedaan utama yang wajib kamu kenali sebelum mengajukan pinjaman secara online:

1. Cara Penagihan: Legal Punya Etika, Ilegal Bikin Stres

Pinjaman online legal yang terdaftar di OJK hanya boleh menggunakan jasa penagih bersertifikat dan mengikuti kode etik.

Mereka dilarang menagih dengan cara kasar, apalagi menghubungi kontak teman atau keluarga kamu. Semua proses penagihan harus dilakukan secara sopan dan sesuai aturan.

Lain halnya dengan pinjol ilegal. Mereka biasanya mengakses seluruh daftar kontak di ponselmu, lalu menyebar pesan ancaman atau bahkan mempermalukan kamu ke teman dan kerabat.

Banyak korban yang mengalami tekanan psikologis parah gara-gara disebarkan aibnya.

2. Bunga dan Denda: Pinjol Legal Ada Batas, Ilegal Semena-mena

Ppinjaman online legal punya batasan bunga maksimal 0,3% per hari atau sekitar 9% per bulan.

Denda pun tidak boleh melebihi 100% dari jumlah pinjaman pokok. Jadi, kamu masih bisa memperkirakan total pengeluaranmu dari awal.

Berbeda dengan pinjol ilegal, yang seringkali memberikan bunga mencekik. Pinjam Rp2,5 juta, tagihannya bisa melonjak sampai Rp20 juta hanya dalam beberapa minggu. Tanpa kejelasan perhitungan, tanpa batasan wajar. Serem, kan?

3. Risiko Gagal Bayar: Legal Cuma Blacklist, Ilegal Bikin Mental Down

Kalau kamu gagal bayar di pinjaman online legal, datamu akan tercatat di Fintech Data Center.

Artinya, kamu mungkin kesulitan mengajukan pinjaman lain di masa depan. Tapi tidak akan ada ancaman atau kekerasan.

Sementara di pinjol ilegal, gagal bayar bisa berubah jadi mimpi buruk. Mereka tak segan meneror, mengancam, bahkan mengirimkan pesan memalukan ke orang-orang terdekat.

Banyak korban yang mengalami stres berat, depresi, bahkan sampai kehilangan pekerjaan.

4. Akses Data: Legal Terbatas, Ilegal Ngambil Semua

Aplikasi pinjaman online legal hanya boleh mengakses kamera, mikrofon, dan lokasi ponsel kamu itu pun harus atas izin.

Sebaliknya, pinjaman online ilegal seringkali meminta akses ke semua data pribadi: foto, video, kontak, bahkan isi galeri.

Nggak jarang data ini disalahgunakan untuk menekan atau mempermalukan nasabah yang telat bayar.

5. Izin Resmi OJK: Legal Terdaftar, Ilegal Gelap-gelapan

Pinjol legal wajib punya izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Saat ini, hanya ada sekitar 98 perusahaan fintech lending yang sudah resmi terdaftar.

Kamu bisa cek sendiri keaslian mereka dengan menghubungi WhatsApp resmi OJK di 081-157-157-157 atau kunjungi situs ojk.go.id.

Pinjol ilegal? Mereka biasanya nggak punya izin sama sekali, sering gonta-ganti nama aplikasi, dan menghilang tanpa jejak kalau sudah bermasalah.

Sekilas semua pinjol terlihat sama. Tapi kalau kamu nggak hati-hati, bisa-bisa masuk jerat utang dari pinjol ilegal yang menyiksa.

Selalu cek legalitas aplikasi pinjol sebelum mengajukan pinjaman. Jangan karena butuh cepat, kamu jadi korban teror pinjaman online ilegal yang bisa merusak hidupmu secara finansial maupun mental.***

Jangan Sampai Blong! Begini Cara Merawat Rem Motor agar Tetap Pakem dan Aman

0

Bogordaily.net – Rem motor adalah komponen penting yang sering disepelekan. Padahal, kalau sampai rem blong saat sedang berkendara, risikonya bisa fatal, bahkan mengancam nyawa.

Untuk itu, penting banget buat para pengendara motor rutin merawat rem agar tetap berfungsi optimal dan tidak bikin panik di jalan.

Cara Merawat Rem Motor

Berikut ini beberapa cara merawat rem motor agar tidak blong:

1. Cek Kampas Rem Secara Rutin

Kampas rem yang sudah menipis bisa membuat rem jadi tidak pakem. Idealnya, kamu harus cek kampas rem setiap 4.000–6.000 km atau lebih cepat jika sering dipakai di kondisi jalan macet atau menurun. Kalau sudah tipis, segera ganti sebelum terlambat.

2. Perhatikan Minyak Rem

Untuk motor dengan rem cakram, minyak rem adalah nyawanya. Cek ketinggian minyak rem dan pastikan warnanya masih jernih.

Kalau warnanya sudah cokelat tua atau keruh, segera ganti. Minyak rem sebaiknya diganti setiap 1–2 tahun, tergantung pemakaian.

3. Jaga Kebersihan Kaliper dan Master Rem

Kotoran dan debu bisa membuat pergerakan kampas rem dan kaliper jadi tersendat. Bersihkan bagian kaliper dan master rem secara berkala agar tidak macet dan rem tetap responsif saat digunakan.

4. Gunakan Komponen Asli dan Berkualitas

Saat mengganti kampas rem atau minyak rem, selalu pilih komponen yang berkualitas dan sesuai standar pabrikan.

Hindari barang murah yang belum tentu aman, karena bisa merusak sistem pengereman dan membahayakan pengendara.

5. Jangan Terlalu Sering Main Rem

Kebiasaan menekan rem secara terus-menerus, apalagi saat turunan, bisa bikin rem cepat panas dan kehilangan daya cengkeram.

Gunakan teknik engine brake (mengurangi kecepatan lewat gigi motor) untuk membantu pengereman, terutama saat menuruni jalan panjang.

6. Periksa Selang Rem dan Sistem Hidrolik

Selang rem bisa getas atau bocor seiring waktu. Periksa apakah ada kebocoran atau bagian yang retak. Jika ada kerusakan, segera ganti. Sistem hidrolik yang bocor bisa bikin rem blong secara tiba-tiba.

7. Uji Rem Sebelum Berkendara

Sebelum mulai perjalanan, biasakan untuk mengecek kondisi rem dengan menekannya secara perlahan. Pastikan rem berfungsi normal dan tidak terasa terlalu dalam atau keras.

Merawat rem motor bukan cuma soal kenyamanan, tapi juga soal keselamatan. Jangan tunggu sampai kejadian rem blong baru panik.

Lakukan perawatan rutin agar motor selalu siap diajak ngebut atau ngerem mendadak dengan aman.***

Contoh Penerapan Pembelajaran Sosial Emosional Berdasarkan Kerangka CASEL di Kelas: Panduan untuk Guru

0

Bogordaily.net – Dalam dunia pendidikan modern, contoh penerapan dalam pembelajaran sosial emosional berdasarkan kerangka CASEL menjadi topik yang semakin relevan.

CASEL (Collaborative for Academic, Social, and Emotional Learning) merupakan pendekatan terstruktur untuk membangun keterampilan sosial dan emosional siswa, yang sangat penting untuk mendukung keberhasilan akademik dan kesejahteraan mental mereka.

Sebagai guru, memahami dan menerapkan prinsip-prinsip dari CASEL tidak hanya memperkuat hubungan di kelas, tetapi juga menciptakan lingkungan belajar yang positif dan produktif.

Kenapa CASEL Penting untuk Pembelajaran di Kelas?

CASEL menekankan lima kompetensi inti yang harus dikembangkan pada setiap siswa, yaitu:

  • Kesadaran diri (Self-Awareness)
  • Manajemen diri (Self-Management)
  • Kesadaran sosial (Social Awareness)
  • Keterampilan hubungan (Relationship Skills)
  • Pengambilan keputusan yang bertanggung jawab (Responsible Decision-Making)

Kelima kompetensi ini menjadi fondasi dalam membentuk siswa yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga memiliki kecerdasan emosional yang matang.

Oleh karena itu, contoh penerapan dalam pembelajaran sosial emosional berdasarkan kerangka CASEL bisa menjadi strategi nyata yang dapat langsung diimplementasikan dalam aktivitas belajar sehari-hari.

Strategi Guru dalam Mengintegrasikan CASEL di Kelas

Berikut beberapa contoh nyata bagaimana guru dapat menerapkan kerangka CASEL dalam pembelajaran:

  • Diskusi Emosi Pagi Hari
    Guru mengajak siswa mengenali dan menyebutkan emosi yang mereka rasakan di awal hari. Hal ini mendukung kesadaran diri dan membangun keterbukaan dalam kelas.
  • Simulasi Pemecahan Masalah
    Dengan studi kasus atau permainan peran, siswa dilatih mengambil keputusan yang bertanggung jawab berdasarkan nilai-nilai etika dan empati terhadap orang lain.
  • Proyek Kolaboratif Berbasis Masalah Sosial
    Siswa diajak bekerja sama dalam kelompok untuk menyelesaikan proyek yang berkaitan dengan isu sosial. Ini mengembangkan keterampilan hubungan dan kesadaran sosial mereka.

Melalui strategi-strategi ini, contoh penerapan pembelajaran sosial emosional berdasarkan kerangka CASEL tidak hanya menjadi teori, tetapi bagian nyata dari keseharian siswa.

Menciptakan Lingkungan Belajar yang Seimbang

Penerapan CASEL dalam pembelajaran bukan sekadar tren, melainkan kebutuhan. Dengan menerapkan contoh penerapan pembelajaran sosial emosional berdasarkan kerangka CASEL, guru berkontribusi dalam membentuk generasi yang tidak hanya pintar, tapi juga bijak, peduli, dan tangguh menghadapi tantangan hidup.***

Mau Kuliah Tanpa Biaya? Cara Sekarang Cara Daftar Program Beasiswa APERTI BUMN 2025, Ada 6 Kampus Gratis

0

Bogordaily.net – Bagi kamu lulusan SMA/SMK/MA sederajat yang bercita-cita melanjutkan pendidikan tinggi namun terkendala biaya, kini saatnya memanfaatkan peluang emas dengan mengikuti Program Beasiswa APERTI BUMN 2025.

Program Beasiswa APERTI BUMN 2025. resmi dibuka, menawarkan kuliah gratis di enam perguruan tinggi bergengsi milik Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tanpa biaya sepeser pun hingga lulus.

Program ini kembali diluncurkan sebagai bentuk nyata kontribusi BUMN dalam meningkatkan kualitas pendidikan nasional, khususnya bagi generasi muda berprestasi dari keluarga menengah ke bawah.

Aliansi Perguruan Tinggi BUMN (APERTI BUMN) menghadirkan kesempatan ini secara terbuka dan merata, dengan sistem seleksi yang transparan dan berorientasi pada prestasi akademik serta potensi kepemimpinan.

Apa Itu Beasiswa APERTI BUMN dan Siapa yang Bisa Daftar?

Beasiswa APERTI BUMN merupakan program bantuan pendidikan penuh yang disediakan oleh enam kampus unggulan milik BUMN. Program ini menyasar lulusan sekolah menengah atas yang ingin menempuh pendidikan tinggi di bidang-bidang strategis yang relevan dengan kebutuhan industri nasional.

Tidak hanya memberikan pembebasan biaya kuliah 100% hingga lulus, beasiswa ini juga dirancang untuk mencetak lulusan yang unggul secara akademis, siap kerja, dan memiliki karakter kepemimpinan.

Kapan Pendaftaran Beasiswa APERTI BUMN 2025 Ditutup?

Pendaftaran beasiswa sudah dibuka sejak awal Juni 2025 dan akan ditutup sesuai jadwal yang ditentukan masing-masing kampus. Sebaiknya para calon peserta tidak menunda pendaftaran dan segera menyiapkan seluruh dokumen sejak sekarang.

Daftar Enam Kampus Terbaik Penyedia Beasiswa APERTI BUMN 2025

Berikut adalah enam institusi pendidikan tinggi milik BUMN yang tergabung dalam APERTI BUMN dan turut menyediakan beasiswa pada tahun ajaran 2025:

Telkom University
Fokus pada teknologi digital, informatika, dan komunikasi.

Universitas Pertamina
Menawarkan program studi terkait energi, teknik perminyakan, dan manajemen sumber daya alam.

Institut Teknologi PLN (ITPLN)
Spesialis di bidang ketenagalistrikan, teknik elektro, dan energi terbarukan.

Universitas Logistik dan Bisnis Internasional (ULBI)
Berorientasi pada pendidikan logistik modern dan manajemen bisnis global.

Politeknik Pos Indonesia (Poltekpos)
Mengedepankan program vokasi logistik, manajemen operasional, dan teknologi pengiriman.

Institut Teknologi Telkom Surabaya (ITTS)
Unggul di bidang teknologi informasi, sistem cerdas, dan rekayasa perangkat lunak.

Keenam kampus ini memiliki reputasi tinggi di sektor masing-masing dan menjalin kemitraan langsung dengan BUMN untuk pengembangan kurikulum, magang industri, dan penyerapan tenaga kerja.

Fasilitas Lengkap dan Keunggulan Beasiswa APERTI BUMN

Penerima beasiswa akan mendapatkan berbagai fasilitas yang menunjang pembelajaran dan pengembangan diri, seperti:

  • Pembebasan biaya pendidikan 100% hingga lulus
  • Akses ke laboratorium modern, perpustakaan digital, dan ruang belajar interaktif
  • Program pengembangan soft skills dan pelatihan kepemimpinan
  • Kesempatan ikut magang di perusahaan BUMN
  • Pelatihan kewirausahaan dan inovasi bisnis
  • Jaringan alumni yang luas dan terhubung langsung dengan dunia industri

Syarat dan Ketentuan Pendaftaran Beasiswa APERTI BUMN 2025

Berikut ini adalah syarat yang harus dipenuhi oleh calon peserta:

  • Lulusan SMA/SMK/MA sederajat tahun 2024 atau 2025
  • Memiliki nilai rapor konsisten dan baik sejak semester 1–5
  • Aktif dalam kegiatan organisasi, ekstrakurikuler, atau lomba
  • Menyertakan dokumen pendukung, seperti:
  • Scan nilai rapor
  • Surat rekomendasi dari sekolah
  • Surat pernyataan motivasi pribadi

Cara Daftar Beasiswa APERTI BUMN 2025 Secara Online

Berikut langkah-langkah untuk mendaftar beasiswa:

  • Buka website resmi dari salah satu kampus APERTI BUMN.
  • Pilih menu pendaftaran Beasiswa APERTI BUMN 2025.
  • Isi formulir secara lengkap dan unggah dokumen persyaratan.
  • Kirim formulir pendaftaran sebelum tenggat waktu yang telah ditentukan.
  • Pantau pengumuman seleksi tahap berikutnya seperti verifikasi dokumen, tes akademik, dan wawancara.

Setiap kampus memiliki jadwal pendaftaran dan ketentuan teknis yang berbeda-beda. Pastikan untuk membaca informasi resmi dengan seksama melalui situs kampus pilihanmu.

Tahapan Seleksi Beasiswa APERTI BUMN

Seleksi penerimaan beasiswa dilakukan dalam beberapa tahap:

  • Tahap 1: Verifikasi dokumen dan kelengkapan administrasi
  • Tahap 2: Penilaian akademik dan motivasi
  • Tahap 3: Wawancara atau Tes Potensi Akademik
  • Tahap 4 (jika ada): Tes khusus sesuai program studi

Hasil seleksi akan diumumkan melalui laman resmi masing-masing kampus.

Program Beasiswa APERTI BUMN 2025 bukan hanya memberikan kuliah gratis, tetapi juga membuka jalan menuju karier profesional yang cemerlang di industri strategis. Program ini menjadi bukti komitmen BUMN dalam membangun generasi muda yang unggul, adaptif, dan kompeten.

Segera manfaatkan kesempatan langka ini dan daftarkan diri kamu sebelum terlambat. Masa depan yang lebih baik dimulai dari langkah pertama yang tepat—dan beasiswa ini bisa menjadi gerbangnya.***

Charly Van Houten Bebaskan Royalti Lagu: Siapa Saja Boleh Nyanyi Karyanya

0

Bogordaily.net – Vokalis ST12 Charly Van Houten mengumumkan bahwa seluruh lagu ciptaannya kini bisa dinyanyikan oleh siapa pun tanpa perlu membayar royalti.

Pernyataan mengejutkan itu disampaikan Charly lewat unggahan di Instagram Stories miliknya.

Dalam unggahan tersebut, Charly dengan tegas menyatakan bahwa dirinya membebaskan seluruh penyanyi baik dari Indonesia maupun luar negeri untuk membawakan lagunya di mana pun, termasuk di atas panggung hingga tongkrongan santai.

“Daripada pada mumet, saya Charly VHT membebaskan seluruh teman-teman penyanyi di seluruh Indonesia maupun penyanyi dunia dan akhirat, bebas menyanyikan seluruh karya laguku di panggung manapun, di tongkrongan, tidak wajib bayar royalti. Salam damai,” tulis Charly seperti dikutip pada Minggu 8 Juni 2025.

Pernyataan terkait royalti itu langsung mendapat beragam tanggapan dari warganet. Banyak yang mengapresiasi sikap Charly Van Houten yang dianggap sangat dermawan dan rendah hati sebagai pencipta lagu.

Tak sedikit pula yang membandingkannya dengan musisi lain yang dikenal sangat ketat soal hak cipta dan royalti, seperti Ahmad Dhani.

Awalnya Berawal dari Gio Idol

Keputusan ini diketahui bermula dari interaksi antara Charly dengan salah satu penyanyi jebolan Indonesian Idol, Giofanny Ellyandrian Agoes atau yang lebih dikenal dengan nama Gio Idol.

Gio diketahui hendak membawakan lagu religi berjudul KebesaranMu yang merupakan karya Charly.

Sebagai bentuk profesionalisme, Gio lebih dulu menghubungi Charly untuk meminta izin serta menanyakan soal kewajiban royalti.

Namun, respons Charly justru tak terduga. Ia langsung mengizinkan Gio membawakan lagunya, dan bahkan menolak saat ditanya soal royalti.

Sikap tersebut sontak membuat banyak musisi dan penggemar musik terkesima. Di tengah dunia industri musik yang ketat soal lisensi dan hak cipta, langkah Charly ini dianggap sangat langka dan penuh jiwa besar.

Netizen Bandingkan dengan Ahmad Dhani

Tak lama setelah unggahan itu viral, nama Ahmad Dhani pun ikut terseret dalam perbincangan warganet.

Ahmad Dhani selama ini dikenal vokal memperjuangkan direct license, yaitu sistem lisensi langsung dari pencipta lagu kepada pihak yang ingin menggunakan karyanya biasanya demi memastikan pembagian royalti yang lebih adil.

Warganet pun membandingkan soal royalti antara Charly Van Houten yang longgar dan penuh kebebasan dengan Dhani yang cenderung formal dan komersial dalam mengatur hak atas lagu.***

Peringati Idul Adha 1446 H, BAZNAS Kota Bogor Gelar Festival Kurban ke-2

0

Bogordaily.net – Dalam rangka memperingati Idul Adha 1446 H dan memeriahkan Hari Jadi Bogor (HJB) ke-543, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Bogor menggelar Festival Kurban ke-2 di Masjid Ar-Rahman, 7 Juni 2025.

Acara ini diharapkan dapat menjadi momentum bagi masyarakat Kota Bogor untuk meningkatkan kepedulian sosial dan keimanan.

Festival Kurban ke-2 ini akan dimeriahkan dengan berbagai kegiatan, seperti penyembelihan hewan kurban, pembagian daging kurban kepada masyarakat yang membutuhkan, serta tausiah dan ceramah keagamaan serta makan bersama pimpinan daerah dengan masyarakat.

BAZNAS Kota Bogor bekerja sama dengan Indonesia Cheff Asosiation (ICA) Bogor Raya, Bensfarm, dan Program Kurban Berkah BAZNAS Indonesia, untuk memastikan bahwa acara ini berjalan dengan lancar dan sukses.

Turut Hadir pada kesempatan itu Walikota Bogor, beliau mengapresiasi kegiatan Festival Kurban Berkah BAZNAS. Dan mendukung untuk berjalannya kegiatan tersebut menjadi agenda rutin BAZNAS Kota Bogor.

“Terkait kurban idul adha ini nanti kita rencanakan ASN dilingkungan OPD diharapkan bisa berpartisipasi dalam festival kurban tahun depan,” diintruksikan langsung melalui Kabag Kesra yang disampaikan dalam sambutan.

“Dengan menabung dari sekarang untuk berkurban melalui festival kurban Baznas Kota Bogor,” ujar Wali Kota Bogor.

Ketua Baznas Kota Bogor subhan murtadla menjelaskan Dengan adanya Festival Kurban ini, BAZNAS Kota Bogor berharap dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat Kota Bogor dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya zakat dan kuban.

“Kami berharap Festival Kurban ke-2 ini dapat menjadi ajang bagi masyarakat Kota Bogor untuk berbagi kebahagiaan dan keberkahan dengan sesama, Kami juga berharap acara ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya zakat dan kurban, serta mempererat silaturahmi antar warga,” ujar Subhan Murtadla.

Pada festival kurban ini disembelih sebanyak 41 ekor kambing, dan dibagikan kepada 450 orang mpenerima manfaat, penerima manfaat Masyarakat sekitar Masjid Ar-rahman, Tegal Gundil Bogor utara.***

Garrick Fisher Hariyanto Anak Siapa? Ternyata Keturunan Konglomerat Ini

0

Bogordaily.net – Garrick Fisher Hariyanto anak siapa, kok tiba-tiba ramai?

Pertanyaan itu muncul bersamaan dengan viralnya satu unggahan lama di media sosial. Isinya tidak heboh-heboh amat, cuma foto kegiatan sosial.

Tapi yang membuat penasaran publik justru nama di balik foto itu: Garrick Fisher Hariyanto.

Namanya memang tidak sering muncul di media. Bahkan sebagian besar orang baru tahu ada sosok ini.

Tapi begitu dikaitkan dengan dua nama besar—Chenny Widjaja dan Singgara Haryanto—barulah semuanya terasa masuk akal.

Kata orang, darah tak pernah bohong. Apalagi kalau darah itu mengalir dari trah bisnis besar seperti keluarga Widjaja.

Menurut unggahan akun Bird Eye Health Game beberapa tahun lalu, Garrick bersama keluarganya ikut terlibat dalam kegiatan donor kornea mata.

Dalam daftar itu tertulis jelas: Chenny Widjaja, Singgara Haryanto, Amanda Nadia Hariyanto, dan—ya—Garrick Fisher Hariyanto.

Itu sebabnya, netizen mulai menyambung-nyambung sendiri: Garrick Fisher Hariyanto anak siapa?

Jawabannya terasa makin jelas. Ia adalah putra dari Chenny Widjaja, yang disebut-sebut sebagai anak dari Eka Tjipta Widjaja, pendiri Sinar Mas Group.

Lalu, siapa Singgara Haryanto? Sosok suami yang dikenal kalem. Tak banyak bicara, tapi aktif di kegiatan sosial.

Ia dan istrinya, Chenny, tercatat mendaftarkan diri ke Perkumpulan Penyantun Mata Tuna Netra Indonesia (PPMTNI). Sebuah aksi yang tenang, tapi dalam.

Berita tentang Garrick memang tidak banyak. Tapi bukan berarti tidak penting. Sebab di negeri ini, anak-anak dari keluarga besar kadang lebih menentukan masa depan ekonomi daripada menteri atau politisi.

Itu sebabnya, ketika publik kembali bertanya, “Garrick Fisher anak siapa?”, yang sedang ditelusuri bukan cuma soal keturunan. Tapi juga soal kemungkinan. Akan ke mana arah langkahnya.

Apakah akan muncul di panggung bisnis, sosial, atau politik. Atau tetap di balik layar seperti ayahnya.

Belum ada yang tahu. Tapi sekarang kita tahu satu hal: Garrick Fisher Hariyanto anak siapa, jawabannya sudah tak samar lagi.***