Saturday, 19 July 2025
Home Blog Page 8107

Menanti Siapa yang Akan Menjadi Dewan Pengawas KPK Pilihan Jokowi

BOGORDAILY – Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat ini masih menyaring tokoh-tokoh yang akan bergabung dalam dewan pengawas KPK. Jokowi mengatakan saat ini sedang mencari sosok lima orang untuk posisi dewan pengawas yang memiliki rekam jejak yang baik. Mulai dari pengalaman dalam bidang hukum.

“Juga mungkin yang berkaitan dengan audit pemeriksaan untuk sebuah pengelolaan keuangan yang penting. Kemudian ya itu, ini masih proses berjalan. Kita masih, tanggal 20-an kan,” ungkap Jokowi, Senin (2/12).

Seperti diketahui dewan pengawas KPK akan dilantik Jokowi bersamaan dengan pelantikan pimpinan KPK 2019-2023 pada Desember 2019. Lantas siapa yang cocok menjadi dewan pengawas KPK? Berikut ulasannya:

Didominasi Ahli Hukum

Menteri Sekretaris Negara, Pratikno memastikan Dewan Pengawas KPK nantinya akan didominasi ahli hukum. Selain ahli hukum, akan ada perwakilan dari tokoh yang selama ini fokus pada aspek sosial.

“Tentu saja ahli hukum yang akan banyak ya. Ada juga non-hukum, ada dimensi sosialnya muncul. Tapi belum diputuskan final. Sekarang masih listing lah,” kata Pratikno di Gedung Krida Bhakti Jalan Veteran III, Jakarta Pusat, Senin (4/11).

Mantan Napi Tak Bisa Jadi Dewan Pengawas KPK

Juru Bicara Presiden, Fadjroel Rachman menegaskan calon anggota Dewan Pengawas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) harus bersih dari tindak pidana umum maupun korupsi. Hal ini sebagaimana tertuang dalam Pasal 37 UU Nomor 19 tahun 2019 tentang KPK.

“Dalam Pasal 37 itu tidak pernah dipidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang telah memperoleh kekuatan hukum tetap,” jelasnya saat dikonfirmasi, Jumat (8/11).

Dia menjelaskan, tim internal seleksi dewan pengawas KPK yang diketuai Menteri Sekretaris Negara saat ini tengah menampung masukan dari sejumlah tokoh. Fadjroel memastikan Jokowi akan memilih dewan pengawas berdasarkan kriteria yang tercantum dalam UU KPK baru.

“Presiden mengatakan bahwa kita akan memilih yang betul-betul kredibel, terbaik, kompeten, dan profesional. Berdasarkan UU KPK Nomor 19 tahun 2019 maupun politik hukum dari pemerintah,” ujarnya.

Politisi & Mantan Pimpinan KPK Harus Dipertimbangkan

Sementara itu, Wakil Ketua DPR Aziz Syamsuddin menilai, tidak ada masalah jika anggota partai menjadi anggota Dewan Pengawas KPK. Menurut Aziz, sepanjang orang tersebut memiliki kompetensi di bidang hukum.

“Sepanjang dia kompeten, punya latar belakang yang cukup, why not?” ujar Aziz di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (4/11).

Aziz menyebut, DPR berharap Presiden Jokowi memilih tokoh yang berpengalaman di bidang hukum sebagai anggota dewan pengawas. Dia mengatakan, bisa mantan pimpinan KPK menjadi anggota dewan pengawas.

Integritas dan Kapasitas Dewan Pengawas Jadi Utama

Sedangkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berharap Dewan Pengawas yang dilahirkan untuk pertama kalinya oleh Presiden Jokowi dapat membuat kinerja lembaga antirasuah lebih tangguh lagi.

“Aspek integritas dan kapasitas Dewan Pengawas itu menjadi hal yang paling utama,” kata Juru Bicara KPK, Febri Diansyah, di Gedung Merah Putih Jakarta, Selasa (5/11).

Dalam Undang-Undang KPK hasil revisi, dia mengungkapkan, masih ada ruang kosong yang seharusnya diisi. Pasalnya tidak ada pasal yang mengatur anggota Dewan Pengawas harus memiliki kredibilitas.

“Untuk Dewan Pengawas tidak ada klausul larangannya misalnya tidak boleh menjadi komisaris, tidak boleh menjadi pengurus atau direksi di perusahaan-perusahaan tertentu dan ada larangan konflik kepentingan untuk bertemu dengan pihak yang terkait dengan perkara seperti itu,” jelasnya.

Namun secara umum, Febri berharap, presiden dapat menempatkan anggota dewan pengawas yang cocok dan sesuai dengan nafas pemberantasan korupsi dengan tidak melemahkan KPK.

“Padahal semestinya standar untuk dewan pengawas perlu lebih tinggi dibanding orang yang diawasinya, ini yang saya kira perlu menjadi konsen semoga saja jika memang dilakukan pemilihan dewan pengawas itu bisa membantu KPK bekerja sesuai dengan harapan publik,” kata Febri.

Hari Ini Lima Cabang Berpeluang Sumbang Medali Emas di SEA Games

0

BOGORDAILY – Kontingen Indonesia berpeluang meraih medali emas lagi di SEA Games 2019, Rabu (4/12/2019). Para atlet di lima cabang olahraga memastikan diri di laga final.

Bulutangkis beregu putra menjadi cabor pertama yang diunggulkan. Jonatan Christie dkk bakal bertanding menghadapi Malaysia di Muntinlupa Sports Complex, Manila, pukul 10.00 pagi waktu setempat.

Bowling menjadi cabang selanjutnya yang memainkan babak final hari ini. Kontingen Merah Putih menempatkan masing-masing dua wakil di kategori ganda putra dan ganda putri.

Selanjutnya cabang senam artistik melombakan babak final di lima kategori. Peraih medali emas senam meja lompat, Rifda Irfanalutfi, akan bertanding di kategori senam lantai.

Kemudian ada cabang berlayar yang mempertandingkan tujuh kategori di babak pamungkas. Indonesia menempatkan dua atletnya di kategori optimist (under 16) putra, serta international 420 (under 19) putri.

Satu cabang lainnya adalah menembak. Tiga atlet petembak Indonesia bakal turun berlaga di kategori WA 1500 PC tunggal putri pukul 09.00 pagi waktu setempat.

Ada beberapa cabang lain yang bakal menggelar babak final, namun mesti mengikuti babak pertama atau kualifikasi di hari yang sama. Cabor tersebut antara lain renang, anggar, kano, dan skateboard.

Kondisi 2 Prajurit TNI yang Menjadi Korban Ledakan di Monas Membaik

BOGORDAILY – Dua prajurit TNI Serka Fajar dan Praka Gunawan menjadi korban ledakan yang terjadi di dalam area Monas. Kondisi keduanya kini dinyatakan sudah membaik.

“(Sudah) membaik,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus, ketika dihubungi, Selasa (3/12/2019) malam.

Yusri juga mengatakan kalau kedua korban itu sudah bisa berbicara selayaknya orang biasa. Meski begitu, kedua korban itu belum bisa dijadikan saksi untuk mengisi keterangan lebih lanjut.

“Kan pada saat ledakan kan juga sadar, bahkan sempat minta tolong ke teman yang lain, ya kita masih menunggu lah ya dari dokter untuk bisa dimintai keterangan. Sekarang sih, perawatan intensif di RSPAD, berbicaranya sudah lancar tapi belum boleh dimintai keterangan dulu sama dokter,” kata Yusri.

Yusri menduga barang ledakan itu tengah dipegang oleh prajurit yang terkena tangannya. Meski begitu, pihaknya tak ingin berspekulasi. Polisi masih menyelidiki penyebabnya.

“Satu kan tangannya luka nih, yang satu kena pahanya, mungkin dugaan sementara bahwa yang memang barang itu ada di dia. Temannya mungkin karena di sebelahnya kena pahanya,” kata Yusri.

Seperti diketahui, ledakan terjadi di kawasan Monas, Jakarta Pusat sekitar pukul 07.15 WIB. Kapolda Metro Jaya Irjen Gatot Eddy menyampaikan kemungkinan asal muasal granat asap tersebut. Dia menyebut granat asap bisa dimiliki anggota pasukan pengendalian massa (dalmas) dan mungkin tertinggal.

“Granat asap itu kan bisa dimiliki oleh anggota kita seperti pasukan dalmas dan lain-lain. Mungkin bisa tertinggal atau lainnya. Kita belum tahu ini asalnya dari mana. Kita akan dalami nanti setelah ini,” kata Gatot.

Hasil SEA Games 2019: Timnas Indonesia U-22 Menang Besar Atas Brunei Darussalam 8-0

0

BOGORDAILY Timnas Indonesia U-22 berhasil meraih kemenangan besar pada laga keempat SEA Games 2019. Menghadapi Brunei Darussalam di Stadion Binan, Filipina, Selasa (3/12), Timnas Indonesia U-22 menang dengan skor 8-0.

Pertandingan ini tak berlangsung dengan mudah bagi Timnas Indonesia U-22. Pasalnya Brunei Darussalam memberikan perlawanan yang cukup ketat.

Gol-gol dari Timnas Indonesia U-22 disumbangkan oleh Osvaldo Haay (hattrick), Egy Maulana Vikri (brace), Andy Setyo, Saddil Ramdani, dan Witan Sulaiman.

Timnas Indonesia U-22 berusaha untuk bisa menguasai jalannya pertandingan begitu laga dimulai. Akan tetapi, permainan tim asuhan Indra Sjafri ini gagal berkembang dengan baik.

Pasalnya Brunei mampu memberikan perlawanan yang cukup kuat. Mereka mampu mematahkan sejumlah serangan yang dibangun Egy dkk.Brunei bahkan berani untuk melancarkan serangan begitu melihat ada celah di belakang. Namun pada akhirnya Timnas Indonesia U-22 yang bisa lebih dahulu mencetak gol.

Pada menit ke-11, Merah Putih melepas serangan dari sayap kanan melalui Saddil. Ia menusuk masuk ke kotak penalti dan memberikan umpan matang kepada Osvaldo Haay, yang dengan mudah menjebol gawang Brunei. 1-0.

Setelah itu pertandingan berlangsung dengan cukup alot. Brunei masih bersemangat untuk mengancam gawang Indonesia, dan nyaris membuahkan gol pada menit ke-15. Hanif Aiman menanduk bola umpan silang, namun untung bola masih melebar dari sasaran.

Pada menit ke38, Indonesia mendapat kans mencetak gol melalui serangan balik. Umpan dari belakang berhasil dikuasai oleh Osvaldo Haay. Ia berhasil melepaskan diri dari penguasaan satu bek lawan akan tetapi meski kondisinya cukup bebas, ia tak bisa melepas tendangan yang keras dari dalam kotak penalti. Bola pun bisa ditangkap dengan mudah oleh kiper lawan.

Indonesia akhirnya bisa mencetak gol keduanya pada menit ke-41. Dari sayap kiri, Abimanyu memberikan umpan ke Saddil yang berada di depan kotak penalti. Saddil kemudian memberikan assist berkelas pada Egy di dalam kotak penalti. Pemain Lechia Gdansk ini kemudian menjebol gawang Brunei dengan tendangan kerasnya. 2-0.

Indonesia bisa menambah pundi golnya lagi pada menit ke-47. Umpan terobosan Egy dari sisi kiri dimanfaatkan oleh Osvaldo dengan sempurna. Dalam posisi satu lawan satu, dengan tenang ia mencungkil bola melewati kiper Brunei. Gol! 3-0! Gol ini pun jadi penutup laga babak pertama. Timnas Indonesia U-22 3-0 Brunei Darussalam.

Babak Kedua

Timnas Indoneia U-22 mampu tampil dengan lebih baik di babak kedua. Brunei pun dibuat bertahan. Mereka kini berusaha untuk mengandalkan serangan balik. Namun taktik itu malah berhasil bagi skuat Merah Putih. Setelah serangan baliknya gagal, pemain Brunei gagal kembali ke pertahananya dengan cepat.

Egy memberikan umpan terobosan kepada Osvaldo yang hanya dikawal satu pemain. Ia terus menusuk masuk ke kotak penalti dan saat akan dihadang kiper, Osvaldo memberikan umpan tarik yang kemudian bisa disambar oleh Saddil menjadi gol. Timnas Indonesia U-22 pun unggul 4-0 pada menit ke-50.

Tertinggal empat gol tak membuat Brunei kehilangan semangat untuk bermain. Mereka tetap berusaha untuk bermain maksimal baik saat bertahan maupun menyerang.

Indonesia sendiri bermain dengan lebih sabar. Alhasil pada menit ke-67, Merah Putih bisa menambah keunggulannya. Kali ini umpan silang Egy mampu disambar dengan tendangan first time Witan Sulaiman, yang belum lama masuk lapangan untuk menggantikan Saddil. 5-0.

Pada menit ke-72, Timnas Indonesia U-22 kembali menambah pundi golnya. Giliran Osvaldo yang menjebol gawang Brunei dengan tendangan keras kaki kirinya dari ujung kotak penalti. 6-0. Dengan demikian Osvaldo mengemas hattrick di laga ini.

Pesta gol pasukan Indra Sjafri masih terus berlanjut. Pada menit ke-77, sepak pojok Sani Rizki disambar tandukan akurat Andy Setyo, yang membuat bola bersarang ke pojok kanan bawah gawang Brunei. 7-0!

Skuat Garuda kembali mencetak gol pada menit ke-79. Lagi-lagi, Egy mencatatkan namanya di papan skor dengan tendangan kaki kanannya. 8-0.

Hebatnya, meskipun ambyar, Brunei tidak menyerah. Mereka tetap berjuang untuk mancari gol balasan. Mereka bahkan masih berani keluar menyerang.

Pada masa perpanjangan waktu, Indonesia sempat mendapat peluang lagi, namun tidak ada gol yang tercipta. Pada akhir laga, kedudukan 8-0 tetap bertahan untuk Timnas Indonesia U-22.

Tanggapan Mendikbud Nadiem Soal Minat Membaca Anak Indonesia di Bawah Malaysia

BOGORDAILY – Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim prihatin dengan hasil survei Program Penilaian Pelajar Internasional (PISA) 2018 yang baru dirilis pada Selasa (3/11).

Hasil PISA 2018 yang dirilis oleh Organisasi Kerjasama Ekonomi dan Pembangunan (OECD) di Paris, posisi bidang baca anak Indonesia berada di peringkat keenam terbawah dengan skor 371. Hasil ini jauh di bawah negara tetangga Malaysia yang mendapatkan skor 415.

Menurut Nadiem, hasil Pisa tersebut harus dijadikan cara pandang baru untuk melihat pendidikan di Indonesia. Meskipun demikian, Nadiem merasa risau dengan perolehan ranking Indonesia dalam Pisa khususnya bidang membaca.

Melihat fakta seperti itu, Mendikbud meras perlu adanya perubahan cara pandang bangsa Indonesia dalam membaca. Menurut dia, budaya literasi bukan hanya dilakukan dengan cara-cara konvensional, yaitu melalui buku. Namun bisa melalui berbagai cara yang kita senangi.

“Mungkin kaya main games ya. Bapak-bapak, Ibu-ibu pernah main games, iya kan,” kata Nadiem di Kemendikbud, Jakarta, Selasa (3/12).

Nadiem mengatakan, seseorang bisa lebih baik mengasah keahlian membaca serta memahami isi bacaan jika literasi dilakukan dengan rasa senang.

“Nah perlunya literasi itu di situ. Bukan dipangkas mengikuti ini struktur kata,” ucap dia.

Pengalaman Pribadi

Nadiem pun mengisahkan pengalaman pribadinya dalam belajar bahasa. Dia menyebutkan bahwa saat belajar bahasa, baik Inggris maupun Indonesia ia mempelajarinya dari sesuatu yang ia gemari.

“Saya belajar Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia pun tidak dengan diajarin tapi dengan mencintai materi buku, film dan games di mana bahasa itu menjadi paham,” tukas Nadiem.

Nadiem sendiri tidak merasa heran dengan hasil Pisa tersebut. Menurut jauh hari ini telah diingatkan akan masalah literasi ini.

“Pisa ini hanya mengonfirmasi. Saya melihat lebih banyak detailnya dari pada semua guru-guru, kepala sekolah, bahkan dirjen-dirjen saya pun mengingatkan ini masalah literasi sangat penting. Karena kita sedang mengalami krisis litrasi,” pungkasnya.

Ingin Berbagi Edukasi, Teuku Wisnu dan Arie Untung Buat Animasi Anak

0

BOGORDAILY – Teuku Wisnu dan Arie Untung bekerja sama membuat sebuah tayangan animasi untuk anak-anak. Bertajuk ‘Riko The Series’, nantinya animasi itu akan tayang di YouTube.

Wisnu dan Arie sampai membuat audisi sebagai pengisi suara Riko di Jakarta. Mereka ingin karakter Riko diisi oleh anak-anak yang memiliki suara khas.

“Saya sama istri, Arie dan istri, serta rekan kita Mas Yuda langsung jadi juri. Sosok Riko sangat sentral di serial animasi ini. Dia tokoh utama, jadi kami sepakat untuk lakukan audisi untuk mencari suara yang tepat dalam karakter Riko,” ujar Wisnu di Menara 165, TB Simatupang, Jakarta Selatan.

Teuku Wisnu menjelaskan soal akan seperti apa tayangan ‘Riko The Series’ di YouTube. Suami Shireen Sungkar itu mengatakan bakal berbagi edukasi untuk anak-anak Indonesia lewat tayangan tersebut.

“Animasi Riko ini memang untuk tayangan anak-anak. Ceritanya bervariasi, mulai dari cerita yang memotivasi, inspiratif, dan juga memberi edukasi. Misalnya kenapa sih minyak dan air nggak bisa menyatu? Cerita seperti ini akan kami sampaikan di animasi Riko,” tuturnya.

Di kesempatan yang sama, Arie Untung juga berharap ‘Riko The Series’ bisa jadi tontonan baik untuk anak. Ia menyadari saat ini sudah banyak anak-anak mengenal YouTube.

“Kami ingin sosok Riko nanti sebagai pemberi pesan yang baik untuk anak-anak,” katanya.

Indonesia All Star U-20 Takluk dari Real Madrid U-20

0

BOGORDAILY – Sempat unggul tiga gol lebih dahulu, tim Indonesia All Star U-20 harus rela menelan kekalahan di akhir laga. Melawan Real Madrid U-20 di ajang U-20 International Cup di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (3/12), Indonesia kalah dengan skor 4-5.

Skuat Indonesia mampu unggul tiga gol sekaligus dalam tempo 25 menit saja. Indonesia All Star U-20 membuka keunggulan pada menit ke-18 setelah pemain Real Madrid U-20, Victor Gordo, mencetak gol bunuh diri. Dua gol tim Indonesia All Star lainnya dicetak Sutan Zico dan Beckham Putra.

Pertandingan berjalan sedikit lebih lambat ketika memasuki menit ke-30. Real Madrid U-20 mencoba bangkit dengan memanfaatkan bola-bola lambung.

Real Madrid U-20 memeroleh peluang emas ketika Oscar Aranda coba membobol gawang lawan. Namun usaha itu masih gagal.

Gempuran Real Madrid U-20 mencetak gol datang dari tendangan pojok. Aranda memperkecil kedudukan lewat sundulannya pada menit ke-40.

Jelang turun minum, Real Madrid U-20 kembali memperkecil ketinggalan dari Indonesia All Stars U-20 lewat Gudjohnsen. Babak pertama berakhir dengan skor 2-3 untuk keunggulan Indonesia.

Babak Kedua

Real Madrid U-20 mencoba untuk tak lagi loyo pada awal babak kedua. Namun gawang mereka justru kembali bobol untuk keempat kalinya.

Sutan Zico kembali mencetak golnya yang kedua setelah memanfaatkan umpan Supriadi. Kedudukan berubah menjadi 4-2 untuk keunggulan Indonesia All Stars U-20.

Pertandingan berjalan semakin terbuka memasuki menit ke-70. Baik Real Madrid U-20 mapun tim Indonesia All Stars saling bertukar serangan.

Real Madrid U-20 memperkecil ketinggalan pada menit ke-79. Tendangan bebas David Gonzales gagal ditahan kiper Ernando.

Skor akhirnya berubah sama 4-4 ketika Gudjohnsen mencetak gol keduanya. Real Madrid berbalik unggul dan menang 5-4 setelah Gonzales mencetak gol lewat tendangan dari luar kotak penalti.

Gol tersebut menjadi gol yang dicetak pada pertandingan tersebut. Setelah sempat unggul, Indonesia All Star U-20 harus mengakui keunggulan Real Madrid U-20 dengan skor 4-5.

Ajak Milenial Terjun ke Dunia Bisnis Kuliner, kreativv ID Siap Gelar Kuliner Kreativv 4.0

0
 BOGORDAILY – kreativv ID siap menggelar #SesiKreativv Vol. 2, bertajuk Kuliner Kreativv 4.0. Acara ini akan dilaksanakan pada hari Kamis (12/12/19) di Kantorkuu Citywalk Gadjah Mada, Glodok, Kota Jakarta Barat.

Mengusung tema “Make your F&B Brands Standout in Digital Era”, #SesiKreativv kali ini turut memboyong sponsor dari brand terkemuka, seperti ROLi, Wong Coco, dan dukungan dari Zomato Gold Indonesia, Sour Sally Indonesia, serta majoo Indonesia.

Diedisi kedua acara #SesiKreativv, topik kuliner dipilih dengan mempertimbangkan potensi pasar yang besar, terbukti dari banyaknya jumlah peminat dan pelaku bisnis baru yang terus bermunculan seiring dengan perkembangan teknologi. Maka dari itu, melalui kegiatan ini, kreativv ID ingin menyediakan wadah belajar bagi generasi muda tentang cara membangun dan mengembangkan bisnis kuliner di era digital.

Mengacu pada data dari We Are Social dan Hootsuite, bidang kuliner berada pada kategori posisi ketiga sebagai e-commerce yang paling dicari di Indonesia tahun 2019 dengan valuasi nilai transaksi hingga 1.452 miliar Dollar Amerika. Sementara berdasarkan statistik dari Bekraf tahun lalu, bidang kuliner berhasil menjadi sektor industri kreatif dengan pertumbuhan tertinggi di Indonesia, yaitu sebesar 41%.

Sebagai salah satu bidang bisnis yang sangat menjanjikan, dunia kuliner juga turut mengalami perubahan signifikan dengan datangnya era digital yang didominasi oleh berbagai teknologi baru. Kemampuan untuk beradaptasi dengan kebutuhan dan permintaan pasar yang juga turut berubah adalah kunci penting yang mesti dikuasai oleh setiap pelaku bisnis.

Untuk itulah, di acara Kuliner Kreativv 4.0, para pakar dan praktisi dari berbagai latar belakang dan profesi akan hadir untuk memberikan tips dan trik terbaik dalam membangun dan mengembangkan bisnis kuliner. Deretan pembicara terkemuka tersebut adalah Christabelle Nanetta (Food Photographer), Deri Slyrova (Marketing Lead – Zomato Gold Indonesia), Donny Pramono Ie (Founder & CEO Sour Sally Group), dan Denny Eko Prasetyo (Vice President of Marketing, majoo Indonesia).

“Kuliner Kreativv 4.0 ini ditujukan untuk para generasi milenial atau siapa pun yang tertarik untuk memulai bisnis kuliner di era digital ini. Kami melihat potensi yang besar di sektor ini untuk dapat dikembangkan kedepannya sebagai upaya mendorong perkembangan industri kreatif di Indonesia. Besar harapan kami, acara ini dapat menciptakan para creativepreneur muda yang memiliki daya saing tinggi serta mampu berkontribusi bagi kemajuan bangsa,” jelas Aisyahani Tiara, Event & Partnership kreativv ID.
Pendaftaran #SesiKreativv Vol. 2 masih dibuka sampai tanggal 11 Desember untuk tiket reguler dengan harga Rp100.000 dan tiket OTS pada saat hari H dengan harga Rp150.000. Untuk informasi lebih lanjut dan pemesanan tiket dapat menghubungi Aisyahani Tiara di 081294988048.

Tentang kreativv ID

kreativv ID adalah creative content platform yang berkomitmen untuk menginspirasi dan mendorong anak muda (usia 18-24 dan 25-34 tahun) yang berminat atau bekerja di industri kreatif. Platform yang didirikan sejak Desember 2018 ini tidak hanya berfungsi sebagai media dan pengembang komunitas, tetapi juga sebagai agensi pemasaran bagi brand-brand yang memiliki kesamaan visi. Sebagai agensi pemasaran, kreativv ID telah berkolaborasi dengan berbagai pihak termasuk LRT Jakarta Jakpro, Printerqoe Astra Graphia, ROLi Telkomsel, Wong Coco dll. Kerja sama dan bisnis tersebut juga dilakukan untuk meningkatkan brand awareness dan brand engagement kedua belah pihak, baik secara online (lewat pembuatan dan distribusi konten digital) maupun offline (lewat penyelenggaraan acara yaitu Sharing Session dan Workshop).

 

Google Doodle Hari Ini Merayakan Taman Nasional Lorentz Papua

BOGORDAILY  Mengenal Taman Lorentz National Park atau Taman Nasional Lorentz di Papua terluas di Asia Tenggara.

Jika hari ini Anda membuka mesin pencarian Google, ada yang menarik dengan tampilannya. Ya, Google Doodle menampilkan doodle dengan tema merayakan Taman Lorentz National Park.

Tahukan Anda, jika Taman Nasional Lorentz diambil dari nama seorang penjelajah berkebangsaan Belanda yang melakukan ekspedisi pada 1909.

Nah berikut fakta lengkapnya Taman Nasional Lorentz Papua yang ditampilkan Google Doodle hari ini.

Fakta Google Doodle Lorentz National Park atau Taman Nasional Lorentz di Papua: nama orang Belanda dan situs warisan dunia UNESCO.

Laman mesin pencarian Google menampilkan doodle Lorentz National Park atau Taman Nasional Lorentz.

Tahukah Anda, Lorentz National Park atau Taman Nasional Lorentz adalah sebuah taman nasional yang terletak di Provinsi Papua, Indonesia.

Disalin dari laman Wikipedia.org, Lorentz National Park memiliki luas wilayah sebesar 2,4 juta Ha; Lorentz National Park merupakan taman nasional terbesar di Asia Tenggara.

Taman ini masih belum dipetakan, dijelajahi dan banyak terdapat tanaman asli, hewan dan budaya.

Pada 1999 taman nasional ini diterima sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO.

Wilayahnya juga terdapat persediaan mineral, dan operasi pertambangan berskala besar juga aktif di sekitar taman nasional ini.

Ada juga Proyek Konservasi Lorentz National Park yang terdiri dari sebuah inisiatif masyarakat untuk konservasi komunal dan ekologi warisan yang berada di sekitar Taman Nasional Loretz ini.

Dari tahun 2003 hingga kini, WWF-Indonesia Region Sahul Papua sedang melakukan pemetaan wilayah adat dalam kawasan Lorentz National Park.

Tahun 2003- 2006, WWF telah melakukan pemetaan di Wilayah Taman Nasional Lorentz yang berada di Distrik (Kecamatan) Kurima, Kabupaten Yahukimo, dan tahun 2006-2007 ini pemetaan dilakukan di Distrik Sawaerma, Kabupaten Asmat.

Nama taman nasional ini diambil dari seorang penjelajah asal Belanda, Hendrikus Albertus Lorentz yang melewati daerah tersebut pada tahun 1909 yang merupakan ekspedisinya yang ke-10 di taman nasional ini.
Mulai dari

1. Terlengkap untuk keanekaragaman hayati di Asia Pasifik

Lorentz National Park merupakan perwakilan dari ekosistem terlengkap untuk keanekaragaman hayati di Asia Pasifik.

Kawasan ini juga merupakan salah satu di antara 3 kawasan di dunia yang mempunyai gletser di daerah tropis.

Membentang dari puncak gunung yang diselimuti Salju (5.030 meter dpl), hingga membujur ke perairan pesisir pantai dengan hutan bakau dan batas tepi perairan Laut Arafura.

Dalam bentangan ini, terdapat spektrum ekologis menakjubkan dari kawasan vegetasi alpin, sub-alpin, montana, sub-montana, dataran rendah, dan lahan basah.

Selain memiliki keanekaragaman hayati yang sangat tinggi, terdapat pula beberapa kekhasan dan keunikan adanya gletser di Puncak Jaya dan sungai yang menghilang beberapa kilometer ke dalam tanah di Lembah Baliem.

Sebanyak 34 tipe vegetasi di antaranya hutan rawa, hutan tepi sungai, hutan sagu, hutan gambut, pantai pasir karang, hutan hujan lahan datar/lereng, hutan hujan pada bukit, hutan kerangas, hutan pegunungan, padang rumput, dan lumut kerak.

Jenis-jenis tumbuhan di taman nasional ini antara lain nipah (Nypa fruticans), bakau (Rhizophora apiculata), Pandanus julianettii, Colocasia esculenta, Avicennia marina, Podocarpus pilgeri, dan Nauclea coadunata.

Taman Nasional Lorentz di Papua menjadi tema Google Doodle

2. Satwa

Jenis-jenis satwa yang sudah diidentifikasi di Lorentz National Park sebanyak 630 jenis burung (± 70 persen dari burung yang ada di Papua) dan 123 jenis mamalia.

Jenis burung yang menjadi ciri khas taman nasional ini ada 2 jenis kasuari, 4 megapoda, 31 jenis merpati, 30 jenis kakatua, 13 jenis burung udang, 29 jenis burung madu, dan 20 jenis endemik di antaranya Cenderawasih ekor panjang (Paradigalla caruneulata) dan puyuh salju (Anurophasis monorthonyx).

Satwa mamalia tercatat antara lain babi duri moncong panjang (Zaglossus bruijnii), babi duri moncong pendek (Tachyglossus aculeatus), 4 jenis kuskus, walabi, kucing hutan, dan kanguru pohon.

3. Keanekaragaman dan tempat wisata

Lorentz National Park memiliki keanekaragaman hayati yang tinggi dan ditunjang keanekaragaman budaya yang mengagumkan.

Diperkirakan kebudayaan tersebut berumur 30 ribu tahun dan merupakan tempat kediaman Suku Nduga, Dani Barat, Suku Amungme, Suku Sempan dan Suku Asmat.

Kemungkinan masih ada lagi masyarakat yang hidup terpencil di hutan belantara ini yang belum mengadakan hubungan dengan manusia modern.

Suku Asmat terkenal dengan keterampilan pahatan patungnya.

Menurut kepercayaannya, suku tersebut identik dengan hutan atau pohon.

Batang pohon dilambangkan sebagai tubuh manusia, dahan-dahannya sebagai lengan, dan buahnya sebagai kepala manusia.

Pohon dianggap sebagai tempat hidup para arwah nenek moyang mereka.

Sistem masyarakat Asmat yang menghormati pohon, ternyata berlaku juga untuk sungai, gunung dan lain-lain.

Lorentz National Park ditunjuk sebagai taman nasional pada tahun 1997, sehingga fasilitas/sarana untuk kemudahan pengunjung masih sangat terbatas, dan belum semua objek dan daya tarik wisata alam di taman nasional ini telah diidentifikasi dan dikembangkan.

Sebanyak 34 tipe vegetasi di antaranya hutan rawa, hutan tepi sungai, hutan sagu, hutan gambut, pantai pasir karang, hutan hujan lahan datar/lereng, hutan hujan pada bukit, hutan kerangas, hutan pegunungan, padang rumput, dan lumut kerak.

4. Akses menuju Lorentz National Park

Anda ingin ke Lorentz National Park?

Begini cara menjangkaunya.

Dari kota Timika ke bagian utara kawasan menggunakan penerbangan perintis dan ke bagian selatan menggunakan kapal laut melalui Pelabuhan Sawa Erma, dilanjutkan dengan jalan setapak ke beberapa lokasi.

Dari kota Wamena ke bagian selatan kawasan menggunakan kendaraan mobil menuju Danau Habema, dilanjutkan dengan berjalan kaki menuju Puncak Trikora.(*)

Sandra Dewi Pernah Terpikirkan Jadi Sosok Mertua Seperti di Film ‘Crazy Rich Asian’

0

BOGORDAILY – Memiliki dua anak laki-laki yang masih kecil berparas tampan dan menggemaskan, Sandra Dewi sudah berpikir jauh bila nanti mereka sudah dewasa.

Ia bahkan sudah terpikir akan menjadi sosok mertua yang seperti apa nantinya. Tak hanya itu, Sandra bahkan pernah terpikir untuk menjadi sosok mertua dalam film ‘Crazy Rich Asian’.

Sosok Mertua Galak

Sandra Dewi mengaku sempat memikirkan akan menjadi sosok mertua yang seperti apa nanti. Ia pernah terpikir akan menjadi sosok mertua yang jutek seperti dalam film ‘Crazy Rich Asian’.

“Tadinya mikir gitu (jadi sosok mertua di film ‘Crazy Rich Asian’),” kata Sandra dalam video di saluran YouTube Fitrop dengan tajuk ‘Ternyata Ini Rahasia Jadi Temen Sandra Dewi’.

Miliki Mertua Baik

Meski begitu, Sandra mengaku bila itu hanya selintas dalam pikirannya. Soalnya, ia tak mungkin melakukan hal tersebut. Sandra justru bersyukur karena memiliki mertua yang baik.

“Tapi dipikir-pikir gua dapet mertua yang baik banget, kok enak ya. Akhirnya ya udah gue mertua yang baik aja,” kata dia.

Ketakutan Sandra Dewi

Bila menjadi sosok mertua yang jutek dan galak, Sandra justru takut bila sikapnya membuat ia jauh dengan anak-anaknya kelak.

“Gue takut jauh sama anak,” papar dia.