Thursday, 2 October 2025
Home Blog Page 1406

Detik-Detik Maling Motor Terekam CCTV Gasak Honda Genio di Sindangbarang Bogor

0

Bogordaily.net Maling motor lagi-lagi terekam CCTV saat beraksi kali ini di Sindangbarang, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor.

Pelaku terekam CCTV menggasak motor Honda Genio KB 6823 NK di Jalan HM Syarifudin No 16, Ruko No. A5, Sindangbarang, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor Minggu, 14 April 2024.

Dalam video yang beredar tampak dua pria diduga maling motor memakai masker tampak memantau situasi sebelum menjalankan aksinya.

Satu pelaku kemudian mendekati motor yang terparkir dan menjalankan aksinya. Sedangkan satu pelaku lainnya menunggu sambil mengendarai sepeda motor. Setelah berhasil keduanya kemudian melarikan diri.

Baca Juga: Maling Motor di Cikaret Bogor Terekam CCTV, 1 Menit Beraksi Gasak Honda Beat

Video detik-detik pelaku pencurian motor di Sindangbarang diunggah di Instagram @bogordailynews.

“Istri korban melaporkan bahwa suaminya yang sedang berada di toko Cozy Vape di lantai atas minimarket menjadi korban dari aksi pencurian motor yang dilakukan oleh dua orang,” tulis keterangan video yang diunggah di Instagram @bogordailynews, Senin, 15 April 2024.

“Pelaku ada dua orang. Salah satu bertugas eksekusi kendaraan dan yang lainnya menjaga situasi. Di dalam jok motor terdapat seragam Dinas Perhubungan Kabupaten Bogor atas nama Febby Nugraha,” sambungnya.

Unggahan video maling motor di Sindangbarang Bogor menyedot perhatian warganet. Mereka pun memberikan berbagai komentarnya.

“Daerah rawan sih ini dulu alm bokap ilang mobil kaca dipecahin Alhamdulillah ketangkep tuh maling,” tulis warganet.

“Tatangga kemarin juga sekitar jam 03 sampai jam 04 subuh, motor nya di curi di kontrakan Min,” komentar warganet.

“Tmn sya wktu mlm minggu juga motor nya di gadag ku si curanmor tah jam 4 subuh mana osok di pake ngojol eta motor mana anyar lunas emang bener² lamun ka tewak tong di bere ampun,” kata warganet.***

Resto Payung Hujan Hadirkan Paket Romantic Dinner

0

Bogordaily.net Bagi pasangan yang tengah mencari pengalaman makan malam romantis, Resto Payung Hujan yang terletak di Jalan GOR Barat Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor menawarkan paket Romantic Dinner yang dapat menikmati momen spesial dalam suasana romantis.

Menurut Elphidius Yudha D. P, selaku Resto Manager Payung Hujan, paket Romantic Dinner ini untuk memastikan pengalaman yang tak terlupakan bagi setiap pasangan yang datang.

“Kami ingin memberikan pengalaman makan malam yang istimewa bagi para tamu kami, di mana mereka dapat menikmati waktu berdua dalam suasana yang penuh romantisme,” kata Elphidius, Minggu 14 April 2024.

Lebih lanjut, pria yang akrab disapa Dwi ini menjelaskan, paket romantic dinner ini tersedia dalam dua pilihan dengan harga yang berbeda.

Paket pertama ditawarkan dengan harga Rp350 ribu, sedangkan paket kedua dengan harga Rp450 ribu.

“Harga tersebut sudah termasuk semua fasilitas yang ditawarkan, mulai dari set meja yang indah, hidangan makanan spesial, hingga minuman yang menggoda,” jelas Dwi.

Baca Juga: Payung Hujan Hadirkan Sajian Dessert Unik Bear-tub 

Dwi menegaskan harga yang ditawarkan adalah harga all-inclusive, sehingga pasangan tidak perlu khawatir tentang biaya tambahan.

“Kami ingin membuat pengalaman ini sesederhana mungkin bagi pasangan, sehingga mereka bisa sepenuhnya fokus pada momen yang mereka bagikan bersama,” imbuhnya.

Dengan suasana Bali dan pemandangan yang memukau, Payung Hujan memberikan tempat yang sempurna untuk pasangan yang ingin merayakan cinta dan kesetiaan mereka.

Dari hidangan lezat hingga layanan yang ramah, Resto Payung Hujan siap memberikan pengalaman romantic dinner yang tak terlupakan bagi setiap pasangan yang memilih untuk menghabiskan waktu mereka di sini.

Bagi pasangan yang berminat untuk memesan paket Romantic Dinner di Resto Payung Hujan, mereka dapat langsung menghubungi melalui nomor telepon 081818463573. (Ibnu Galansa)

 

Jelang Libur Lebaran Berakhir, Satlantas Polres Bogor Berlakukan One Way di Puncak

Bogordaily.net Jelang hari terakhir libur Lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah, Satlantas Polres Bogor menerapkan one way atau sistem satu arah di kawasan Puncak, Kabupaten Bogor Senin, 15 April 2024.

Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Bogor memberlakukan oneway sejak pukul 08.05 WIB dan akan terus berlangsung dengan waktu yang belum ditentukan.

Wadir Lantas Polda Jawa Barat AKBP Edwin Affandi mengatakan prediksi pada hari terakhir libur Lebaran 1445 Hijriah akan menjadi puncak arus balik secara beriringan baik wisatawan dan pemudik.

Baca Juga: Ganjil Genap di Puncak Bogor Masih Berlaku, Simak Jadwalnya

Menurutnya, hari ini menjadi arus balik wisatawan dan pemudik. Sehingga memberikan imbauan bagi masyarakat yang melewati Puncak, termasuk memberikan informasi terkait oneway.

Oleh karena itu rekayasa one way arah atas kemungkinan dilaksanakan sebentar dan dilanjut dengan rekayasa oneway arah bawah (Jakarta) dan sekitarnya.

“Hari ini masih terjadi lonjakan roda dua yang akan melintas di kawasan wisata Puncak di hari ini sendiri tercatat 110.000 kendaraan yang bergerak di kawasan Puncak baik naik maupun turun,” kata Edwin Afandi, Senin 15 April 2024.

Ia menambahkan, selain rekayasa berupa oneway arah bawah dan atas, pihaknya meminta agar anggotanya menerapkan rekayasa lalu lintas betul ganjil-genap.

“Untuk pelaksanaan ganjil genap kita akan tetap laksanakan kemudian kita juga tetap akan melaksanakan pergelaran personel maksimal untuk menggelar pagar betis di lokasi lokasi rawan kepadatan,” ungkapnya. (Albin Pandita)

Oleh-oleh Khas Keripik Tempe Rohani Sukses Kembangkan Usaha Berkat Pinjaman BRI

0

Bogordaily.net – Oleh-oleh khas keripik tempe Rohani sukses mengembangkan usaha berkat pinjaman BRI.

Bagi wisatawan yang datang ke Kota Malang dan sedang mencari oleh-oleh, kawasan Sanan yang berada di kelurahan Purwantoro, Kecamatan Blimbing, selalu menjadi destinasi yang tak pernah ketinggalan.

Di sinilah pusat dari Sentra Industri Keripik Tempe Khas Malang yang selalu ramai oleh pengunjung, terutama di bulan Ramadan hingga musim mudik Lebaran setiap tahunnya.

Sebagai kawasan sentra industri, deretan usaha rumahan yang berada di dalam gang hingga outlet berjejeran di pinggir jalan bisa dijumpai di kawasan tersebut.

Salah satu yang jadi favorit dan selalu dipenuhi pengunjung adalah Keripik Tempe Rohani yang saat ini dijalankan oleh Maria Ulfa. Berawal dari industri rumahan hingga saat ini menjadi salah satu merek pilihan oleh-oleh khas Malang.

Maria bercerita usaha keripik tempe ini awalnya dibangun oleh kedua orang tuanya sejak tahun 1988. Nama Rohani sendiri dipilih karena merupakan nama sang ayah.

“Awalnya dulu kita belum ada outlet, masih usaha rumahan. Jadi, mulai dari proses produksi sampai pemasaran semuanya dari rumah. Alhamdulillah dari tahun ke tahun semakin meningkat, sampai di tahun 2011 itu kami ada kesempatan dan rezeki untuk punya outlet di pinggir jalan raya. Dari situ Alhamdulillah Rohani semakin dikenal,” ujarnya.

Industri keripik tempe sebagai oleh-oleh khas yang dikelolanya ini bukan berarti tanpa tantangan.

Banyaknya pelaku usaha serupa di kawasan Sanan yang membuat Maria harus terus memikirkan strategi bisnis yang tepat agar Keripik Tempe Rohani punya ciri khas tersendiri.

“Strategi yang kita lakukan ada di peningkatan pelayanan, mempertahankan kualitas produk, dan juga melakukan inovasi. Jadi selain memproduksi keripik tempe, kami juga punya produk inovasi, seperti brownies tempe, spiku tempe dan cookies tempe. Selain itu, kami mengikuti perkembangan zaman. Kalau dulu pemasaran hanya offline, sekarang ada online juga. Di channel-channel penjualan online kami ada semua. Supaya kita nggak ketinggalan zaman dengan anak muda sekarang,” jelasnya.

Pada tahun 2011, Keripik Tempe Rohani ingin mengembangkan bisnisnya dan membutuhkan modal cukup besar. Saat itulah pinjaman KUR dari BRI yang diajukan oleh ibunya membantu proses tersebut.

“Pinjaman KUR dari BRI ini sebenarnya kami terima waktu awal kami mulai punya outlet. Waktu itu kan butuh modal untuk mengisi toko, karena dari yang tadinya hanya di rumah pindah ke outlet pasti butuh banyak biaya seperti untuk display dan untuk barang-barang lain selain keripik tempe. Alhamdulillah kami mendapat pinjaman dari BRI yang membantu kami untuk muter usaha juga dan semakin berkembang sampai sekarang,” kenang Maria.

Keripik Tempe Rohani sendiri juga merupakan UKM binaan Rumah BUMN. Maria menilai banyak kegiatan positif dari Rumah BUMN yang membantu kemajuan usahanya.

“Kalau untuk pendampingan, kami juga UKM binaan Rumah BUMN. Nah itu kami ada kesempatan bisa diajak pameran, kami sempat ikut event Pesta Rakyat Simpedes BRI. Sempat juga produk kami dibawa BRI ekspor ke Meksiko kalau nggak salah. Selain itu kalau ada kelas-kelas bisnis dari Rumah BUMN, diundang juga supaya bisa lebih upgrade dengan ilmu bisnis,” lanjutnya.

Tingginya Permintaan di bulan Ramadan
Di musim high season seperti Ramadan hingga mudik Lebaran, Maria mengaku permintaan produk Keripik Tempe Rohani juga ikut meningkat.

“Jadi kalau misal penjualan harian biasanya hanya 1 digit, sekarang bisa sampai 2 digit. Untuk peningkatannya bisa sekitar 50-60%, bahkan sebelum pandemi itu sampai 100% per hari,” ungkapnya.

Ia pun melakukan antisipasi dengan menyiapkan stok produksi yang sudah dijadwalkan sejak H-7 puasa. Bahkan selama Ramadan hampir tidak ada libur karena tingginya permintaan yang tidak hanya datang dari wisatawan, tetapi juga dari reseller, toko oleh-oleh, hingga instansi yang sudah berlangganan.

“Sebelum H-7 itu sudah kami tuntaskan pesanan reseller dan kami distribusikan, setelah itu kami bisa fokus di penjualan retail di toko. Jumlah pengunjung mulai meningkat di toko H-7 Lebaran. Kalau masih awal-awal puasa masih sepi, jadi bisa kita fokuskan pada orderan reseller itu”, lanjut Maria.

Ke depannya, Maria berharap agar ia dan usahanya Keripik Tempe Rohani bisa semakin aktif lagi diajak mengikuti event-event BRI, baik itu pameran maupun pembinaan dari Rumah BUMN. Bagi yang sedang atau akan merencanakan mudik ke kota Malang, Keripik Tempe Rohani bisa menjadi alternatif pilihan oleh-oleh khas daerah yang tak pernah ketinggalan zaman.

Selain bisa mencicipi keripik tempe original yang gurih dan kaya rempah, ada juga produk inovasi olahan tempe lainnya yang tak kalah menarik untuk jadi buah tangan keluarga atau kerabat. Jangan lupa mampir ya, outlet Keripik Tempe Rohani berada di sentra industri Sanan, tepatnya di Jalan Tumenggung Suryo No 90, Purwantoro, Blimbing, Malang.

Pada kesempatan berbeda, Direktur Bisnis Mikro BRI Supari menambahkan bahwa penyaluran pembiayan kepada UMKM oleh BRI selalu mengedepankan pendampingan dan pemberdayaan yang secara langsung membantu dan mendorong peningkatan kapabilitas pelaku usaha tersebut.

Supari mengatakan BRI selalu konsisten dalam memberikan dukungan permodalan bagi pelaku UMKM dan memberikan pendampingan dan pemberdayaan kepada nasabah.

“Cerita produsen sekaligus pelaku UMKM Keripik Tempe Rohani Malang ini menjadi salah satu contoh bagaimana pendampingan dan pemberdayaan yang kami berikan dapat mendorong pelaku UMKM naik kelas,” ujar Supari. ***

Ganjil Genap di Puncak Bogor Masih Berlaku, Simak Jadwalnya

Bogordaily.net Satlantas Polres Bogor masih memberlakukan ganjil genap dan one way di kawasan Puncak, Kabupaten Bogor pada masa libur Lebaran dan cuti bersama. Termasuk hari ini Senin, 15 April 2024.

Berikut jadwal ganjil genap dan one way di kawasan Puncak selama periode libur Lebaran dan cuti bersama April 2024.

Satlantas Polres Bogor menerapkan sistem ganjil genap bagi kendaraan yang menuju kawasan wisata Puncak pada libur lebaran dan cuti bersama. Kebijakan ini diterapkan mulai Kamis, 4 April 2024 sampai Selasa, 16 April 2024.

“Dalam rangka hari libur lebaran dan cuti bersama tanggal 4 April 2024 – 16 April 2024 jalur Puncak diberlakukan rekayasa one way dan ganjil genap,” demikian disampaikan dalam akun Instagram @satlantaspolresbogor.tmc.

“Bagi kendaraan yang ber-TNKB/berplat nomor polisi tidak sesuai dengan tanggal diberlakukannya ganjil genap akan diputar balik oleh petugas,” sambung Satlantas Polres Bogor.

Penerapan sistem ganjil genap di kawasan Puncak dilakukan Satlantas Polres Bogor untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan lalu lintas yang terjadi. Terutama pada weekend atau akhir pekan.

Untuk jadwal ganjil genap disesuaikan dengan tanggal kalender yang berlaku mengikuti tanggal ganjil atau genap pada hari itu.

Misalnya sesuai tanggal hari ini Senin, 15 April 2024 maka kendaraan berplat ganjil yang dapat memasuki area Puncak, Kabupaten Bogor.

Dalam memberlakukan ganjil genap, petugas Satuan Lalu Lintas Polres Bogor bakal mulai melakukan operasi penyekatan di titik check point Simpang Gadog.

One Way di Puncak Bogor

Untuk memastikan kelancaran lalu lintas, pihak Satuan Lalu Lintas Polres Bogor juga menerapkan sistem one way baik ke arah atas maupun bawah.

Pada Senin, 15 April 2024 one way mulai diberlakukan sejak pukul 08.50 WIB dari arah Jakarta menuju Puncak.

Petugas Satuan Lalu Lintas Polres Bogor menerapkan one way dari Jakarta menuju Puncak atau Cianjur maupun arah sebaliknya.

Jadwal tersebut bisa berubah sewaktu-saktu dan menyesuaikan dengan situasi serta kondisi lalu lintas yang terjadi.

Sementara itu rekayasa ganjil genap berdasarkan peraturan Menteri Perhubungan Republik Indonesia nomor PM 84 Tahun 2021.

Untuk itu, pengguna jalan yang akan melintasi kawasan Puncak Bogor pada hari ini harus menyesuaikan waktu keberangkatan.***

Lokasi dan Jadwal SIM Keliling Kota Bogor Hari Ini Senin, 15 April 2024

0

Bogordaily.net Lokasi dan jadwal layanan SIM keliling di Kota Bogor hari ini Senin, 15 April 2024. Satuan Lalulintas Polresta Bogor Kota memberikan layanan SIM keliling kepada masyarakat setiap harinya.

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Bogor Kota setiap hari pelayanan keliling khusus perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM) A dan C.

Layanan SIM keliling Polresta Bogor Kota hanya melayani permohonan perpanjangan SIM A dan C, yang dapat dilakukan sebelum masa berlaku habis.

Hari ini lokasi dan jadwal layanan SIM keliling di Kota Bogor Senin, 15 April 2024 akan dilaksanakan di Mall BTM. Pendaftaran dimulai pukul 08.00 sampai 09.00 WIB.

Apabila masa berlaku SIM habis diberlakukan penerbitan seperti SIM Baru. Untuk itu, segera datang dan perpanjang SIM Anda ke lokasi yang sudah tertera.

Syarat Perpanjangan SIM

Berikut syarat perpanjangan SIM A atau C: Membawa KTP asli dan Foto Copy.

Membawa SIM asli yang masih berlaku. Uji Psikologi SIM (di Lokasi).

Surat Keterangan Sehat melalui Aplikasi Simpelpol.

Untuk Aplikasi Simpelpol, pemohon SIM Keliling lebih dulu mengunduh aplikasi Simpel Pol kemudian melakukan registrasi.

Setelah itu pemohon dapat melakukan screening kesehatan dan hasilnya akan diberikan kepada petugas saat melakukan perpanjangan (di lokasi).

Sementara itu biaya perpanjangan berdasarkan PP Nomor 60 Tahun 2016 tentang Penerimaan Negara Bukan Pajak.

Untuk SIM A adalah Rp80.000. Sedangkan untuk perpanjangan SIM C Rp75.000.

Seperti diketahui, SIM (Surat Ijin Mengemudi) adalah bukti registrasi dan identifikasi yang diberikan oleh Polri.

Bukti tersebut diberikan kepada seseorang yang telah memenuhi persyaratan administrasi, sehat jasmani dan rohani.

Kemudian memahami peraturan lalu lintas dan terampil mengemudikan kendaraan bermotor.

Setiap orang yang mengemudikan kendaraan di jalan raya wajib mengantongi Surat Izin Mengemudi.

Sesuai dengan jenis kendaraan yang dikemudikan. Ketentuan berlaku untuk pengendara yang tidak memiliki SIM diatur dalam Pasal 281.

Terdapat tiga jenis SIM C yang biasa digunakan, yaitu SIM C, SIM C1, dan SIM C2. SIM C ditujukan untuk kendaraan roda dua dengan mesin kurang dari 250 cc.

SIM C1 untuk kendaraan roda dua bermesin 250 cc hingga 500 cc, sedangkan SIM C2 digunakan untuk kendaraan roda dua dengan mesin lebih dari 250 cc.

Pengemudi wajib memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM). Terutama, jika mereka memiliki kendaraan bermotor.

Baik itu sepeda motor, mobil, kendaraan umum, maupun kendaraan pengangkut barang, yuk segera melakukan perpanjangan SIM Anda, sebelum masa berlakunya habis.***

Prakiraan Cuaca Kota Bogor Hari Ini Senin, 15 April 2024

0

Bogordaily.net Berikut prakiraan cuaca Kota Bogor hari ini Senin, 15 April 2024. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi cuaca Kota Bogor.

BMKG memprediksi cuaca hari ini mulai pagi hingga malam. Dari hasil prakiraan cuaca hari ini akan terjadi hujan dengan intensitas sedang.

Informasi terkait cuaca, suhu udara, kelembapan hingga kecepatan angin setiap hari disampaikan oleh BMKG.

Berikut informasi prakiraan cuaca yang dilansir dari laman BMKG untuk wilayah Kota Bogor hari ini Senin, 15 April 2024 mulai pagi hingga malam hari.

Pukul 07.00 WIB: Cerah berawan

Suhu: 24 derajat celcius

Kelembapan udara: 85 persen

Kecepatan angin: 10 km/jam

Pukul 10.00 WIB: Berawan

Suhu: 27 derajat celcius

Kelembapan udara: 80 persen

Kecepatan angin: 10 km/jam

Pukul 13.00 WIB: Hujan sedang

Suhu: 31 derajat celcius

Kelembapan udara: 65 persen

Kecepatan angin: 20 km/jam

Pukul 16.00 WIB: Hujan sedang

Suhu: 24 derajat celcius

Kelembapan udara: 90 persen

Kecepatan angin: 10 km/jam

Pukul 19.00 WIB: Berawan

Suhu: 24 derajat celcius

Kelembapan udara: 90 persen

Kecepatan angin: 0 km/jam

Pukul 22.00 WIB: Berawan

Suhu: 24 derajat celcius

Kelembapan udara: 95 persen

Kecepatan angin: 0 km/jam

Demikian informasi prakiraan cuaca Kota Bogor hari ini. Sebaiknya lebih waspada, dan tetap berhati-hati saat beraktivitas di luar rumah. Selain itu persiapkan diri dalam menjalankan aktivitas.***

RS Murni Teguh Ciledug Gelar Donor Darah untuk Umum

0

Bogordaily.net – Rumah Sakit (RS) Murni Teguh Ciledug mengumumkan kegiatan amal yang mengundang masyarakat umum untuk berpartisipasi dalam donor darah. Acara ini akan diselenggarakan pada Rabu, 17 April 2024, mulai pukul 09:00 WIB hingga 12:00 WIB, di ruang pertemuan RS Murni Teguh Ciledug.

Kegiatan donor darah yang diadakan secara umum ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya mendonor darah.

Tal hanya itu, giat ini untuk membantu memenuhi kebutuhan stok darah yang selalu dibutuhkan oleh pasien di rumah sakit.

Selain itu, kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya rumah sakit untuk terlibat aktif dalam kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat sekitar.

RS Murni Teguh Ciledug mengundang seluruh masyarakat untuk bergabung dalam kegiatan donor darah ini. Sebab,

satu kantong darah yang Anda sumbangkan dapat menyelamatkan nyawa seseorang yang membutuhkan.

Donor darah merupakan salah satu bentuk sumbangan yang paling berarti karena dapat langsung berkontribusi dalam menyelamatkan nyawa orang lain.

Dalam kegiatan ini, tim medis yang terlatih akan siap melayani dan mengawasi proses donor darah untuk memastikan kenyamanan dan keamanan bagi para donor.

Para peserta donor darah diharapkan untuk datang dengan kondisi kesehatan yang baik, cukup istirahat, dan telah mengonsumsi makanan ringan sebelum mendonorkan darah.

Setiap peserta akan melewati proses pemeriksaan sederhana sebelum mendonorkan darah mereka untuk memastikan keamanan dan kelayakan donor.

Bagi mereka yang tertarik untuk berpartisipasi dalam kegiatan donor darah ini, diharapkan untuk mendaftar terlebih dahulu melalui nomor (021) 7371919,  081280000565 atau 082110105775.(Ibnu Galansa) 

Payung Hujan Hadirkan Sajian Dessert Unik Bear-tub 

0

Bogordaily.net – Restoran yang terletak di Jalan GOR Barat Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Payung Hujan meluncurkan menu dessert terbaru yakni Bear-tub.

Resto Manager Payung Hujan, Elphidius Yudha D. P. mengatakan, dessert ini merupakan penyajian cokelat berbentuk beruang yang disajikan dalam sebuah bak mandi kecil.

Dengan tampilan yang mirip dengan sereal, dessert ini awalnya ditujukan untuk anak-anak. Namun, dengan cepat, Bear-tub berhasil menarik perhatian juga dari kalangan dewasa.

“Kami merancang Bear-tub dengan tujuan untuk menjadi sajian yang menyenangkan, terutama bagi anak-anak. Namun, kami senang melihat bahwa banyak orang dewasa juga menikmati dessert ini,” kata Elphidius Yudha, Minggu 14 April 2024.

Pria yang sering disapa Dwi menjelaskan, keunikan dan cita rasa dessert inj telah menjadikannya sebagai salah satu penjualan terbaik di Resto Payung Hujan.

Bahkan, terkadang mereka kesulitan untuk menjaga stok dessert ini karena tingginya permintaan dari para pelanggan.

Dengan harga yang terjangkau, dessert Bear-tub ditawarkan dengan kisaran Rp38 ribu.

“Harga tersebut sebanding dengan pengalaman yang ditawarkan, sehingga banyak pelanggan yang menikmati sajian yang menggemaskan ini,” jelasnya.

Dengan kehadiran Bear-tub, Resto Payung Hujan tidak hanya memperkaya menu mereka, tetapi juga menghadirkan pengalaman kuliner yang berkesan bagi para pelanggan, baik anak-anak maupun dewasa.

Bagi kalian yang ingin menikmati dessert Bear-tub atau menu lainnya bisa datang langsung ke Payung Hujan atau reservasi menghubungi Resto Payung Hujan melalui nomor telepon 081818463573.(Ibnu Galansa)

LE SSERAFIM Sukses Goncang Panggung Coachella 2024

0

Bogordaily.net LE SSERAFIM sukses tampil di Coachella yang menjadi ajang musik termegah kelas global, dilaksanakan pada Sabtu hingga 20 April mendatang.

Salah satu girlband yang ditunggu-tunggu, LE SSERAFIM tampil selama 45 menit dengan membawakan lagu-lagu andalannya “Smart”, “Perfect Night”, “FEARNOT”, “Antifragile”, “Unforgiven ft. Nile Rodgers”, dan masih banyak lainnya. LE SSERAFIM juga akan tampil pada tanggal 20 April 2024.

Seluruh member berhasil memukau dengan vokal dan kemampuan ‘menyalakan’ panggung dengan luar biasa. Diketahui, hampir seluruh venue penuh untuk menyaksikan LE SSERAFIM di Coachella.

Sebelumnya, pada 4 April, Sakura diperkenalkan sebagai anggota pertama grup, diikuti oleh Kim Garampada 5 April, Hong Eunchae tanggal 6 April, Kim Chaewon tanggal 7 April, Kazuha pada 8 April, dan Huh Yunjin pada 9 April.

Lalu, tanggal 10 dan 11 April, video LE SSERAFIM Casting Call dan LE SSERAFIM 2022 FEARLESS SHOW dirilis melalui Saluran YouTube resmi HYBE Labels, menampilkan kelompok penuh untuk pertama kalinya.

Tanggal 13 April, Source Music mengumumkan bahwa grup tersebut akan debut pada 2 Mei dengan mini album Fearless. Seminggu setelahnya, trailer debut grup berjudul The World Is My Oyster dirilis.

Lalu, tanggal 21 April, dilaporkan bahwa Fearless telah melampaui 270.000 eksemplar terjual dalam minggu pertama periode pre-ordernya.

Seminggu kemudian, pada 30 April, YG PLUS mengungkapkan bahwa pre-order untuk album tersebut telah melebihi 380.000 eksemplar. Album ini memecahkan rekor penjualan mingguan untuk album debut girl grup di Hanteo, terjual 300.000 eksemplar di minggu pertama.

LE SSERAFIM, sebuah proyek kolaborasi antara agensi terkemuka di Jepang dan Korea Selatan, menawarkan sesuatu yang segar dan unik di industri K-Pop. Dengan menggabungkan elemen-elemen budaya dari kedua negara, grup ini menghadirkan kombinasi musik, tarian, dan estetika visual yang memukau.***